Sistem Informasi Skripsi (SIS) :: FISIP

EVALUASI PROGRAM PERBAIKAN RUMAH TIDAK LAYAK HUNI (RTLH) DALAM MEMINIMALISIR PEMUKIMAN KUMUH DI NEGERI BATU MERAH KECAMATAN SIRIMAU KOTA AMBON

FAHREZA MUHAMMAD ANWAR 201722038

Pembimbing I Dra. RUGAYA ALHAMID M.Si
Pembimbing II Drs. PIETER S SOSELISA M.Si
Penguji I Dosen FISIP
Penguji II Dosen FISIP

 Abstrak

Fahreza Muhammad Anwar: dengan judul Skripsi Evaluasi Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni Dalam Meminimalisir Permukiman Kumuh Di Negeri Batu Merah Kecamatan Sirimau Kota Ambon di dampingi Pembimbing I: Dra. R. Al-Hamid, M.Si dan Pembimbing II: Drs. P.S. Soselisa, M.Si. Tingginya tingkat kepadatan penduduk di Negeri Batu Merah menyebabkan padatnya pemukiman, bahkan sampai memadati wilayah pesisir. Banyak diantara mereka yang masih bermukim di bibir pantai dan terkesan kumuh. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif bersifat deskriptif untuk menggambarkan fenomena yang sebenarnya. Teknik pengumpulan informasi adalah wawancara, observasi dan dokumentasi yang terkait dengan permasalahan penelitian. Teknik analisis informasi dilakukan secara triangulasi kategorisasi yang digunakan berdasarkan teori William N Dunn yang meliputi efektivitas, efisiensi, kecukupan, perataan, responsivitas dan ketepatan. Adapun hasil penelitian ini menggambarkan bahwa Evalusi Pelaksanaan Program Perbaikan Rumah tidak Layak Huni dalam Meminimalisir Permukiman Kumuh di Negeri Batu Merah belum maksimal, masih adanya masyarakat yang berpendapatan rendah dan layak menerima bantuan, akan tetapi belum mendapatkan bantuan program dikarenakan anggaran yang tersedia tidak mencukupi serta belum lengkap tersedia data masyarakat berpendapatan rendah. Kata Kunci: Evaluasi, Program Bedah Rumah, Low Income People

 Abstract

Fahreza Muhammad Anwar: With A Thesis Titled ‘Evaluation Of Uninhabitable Home Improvement Programs In Minimizing Slum Settlements In Batu Merah Village, Sirimau District, Kota Ambon City Supervised by : R. Al-Hamid and. P.S. Soselisa. The high level of population density in the village of Batu Merah has resulted in dense settlements, event at the point of overcrowding coastal areans. Many of them still live on the beach and settlements are seen as a ‘slum area’. The research method used in this study is a descriptive qualitative approach to describe the actual phenomenon. The techniques used to collect information are interviews, observations, and documentation related to the research problems. The information analysis technique is performed by categorisation triangulation which is used in accordance with William N Dunn’s theory, which includes effectiveness, efficiency, adequacy, alignment, responsiveness and accuracy. The result of this study illustrate that the evaluation of the implementation of the Uninhabitable Home Improvement Program in Minimazing Slum Settlements In Batu Merah Village has not been maximized. There are still people who have low income and deserve to receive assistance but have not received program assistance due to insuffcient available budget and incomplete data on the lowincome people. Keywords: Evaluation, Home Renovation Program, Low-Income People.

 Daftar Pustaka

Agustino, Leo. 2006. Politik dan Kebijakan Publik. AIPI Bandung Puslit KP2W Lemlit Unpad, Bandung.

Aji, Firman B., 2010, Perencanaan dan Evaluasi (PDE), Bumi Aksara,Jakarta.

Arikunto. 2010. Descriptive Research, Jakarta.

Danim, Sudarwan., 2012, Pengantar Analisis Kebijakan Publik: Edisi Kedua, Gajah Mada University Press, Yogyakarta.

Direktorat Permukiman dan Perumahan Kementerian Negara Perencanaan, Jakarta.

Dunn, William N., 2013, Analisis Kebijakan Publik, Gajah Mada University Press,Yogyakarta.

Dwiyanto, Agus. 2011. Mengembalikan Kepercayaan Publik Melalui Reformasi Birokrasi. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.

Harsono, Hanifah. 2012. Implementasi Kebijakan dan Politik. Mutiara Sumber Widya, Bandung.

Irawan. Willy, 2014. Pembangunan Perumahan Permukiman di Indonesia.

Kuswartojo. Tjuk, 2015. Perumahan dan Permukiman di Indonesia: Upaya Membuat Perkembangan Kehidupan yang Berkelanjutan. ITB, Bandung.

Moleong, Lexy. 2012. Metodologi Penulisan Kualitatif, Remaja Rosdakarya, Bandung.

Siagian, Sondang P. ( 2001 ), Administrasi Pembangunan : Konsep, Dimens Dan Strategi. Bina Aksara, Jakarta. 

Sinambela, Linjan Poltak, Dkk 2006, Teori Kebijakan Dan Implementasi, Jakarta Bumi Aksara.

Subarsono, A.G. 2010. Analisis Kebijakan Publik, Pustaka Pelajar, Jakarta.

Sugiyono, 2012, Memahami Penulisan Kualitatif, Alfabeta, Bandung.

Suryabrata, S., 2010, Metodologi Penulisan, PT Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Suyanto, Bagong, 2015, Metode Penulisan Sosial: Berbagai Alternatif Pendekatan, Prenada Media, Jakarta.

Tangkilisan, Hesel Nogi. 2013. Kebijakan Publik yang Membumi. YPAPI, Yogyakarta.

Tayibnapis, Farida Yusuf 2010. Evaluasi Program, Rineka Cipta, Jakarta.

Wibawa, Samudra. 2014. Evaluasi Kebijakan Publik. Raja Grafindo, Jakarta.

Wirawan. 2018. Evaluasi, Teori, Model, Standar, Aplikasi dan Profesi. Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Kuswartojo. Tjuk, 2015, “Perumahan dan Permukiman di Indonesia “ dalam www.ccribd.com/doc/ 11319551/Perumahan dan Permukiman di Indonesia. 15 Mei 2017 : 10:30 WIB.

Aji, Firman B., 2010, “Perencanaan dan Evaluasi (PDE),” dalam www.scribd.com /doc/ejournal/19319691/Perumahan dan Permukiman di Indonesia. 23 januari 2011 : 06:18 WIB.

Undang-Undang Nomor 1 tahun 2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman Permukiman

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah

Undang –Undang Berdasarkan Peraturan Daerah Kota Ambon Nomor 12 Tahun 2018 Tentang Penyelenggaraan Perumahan Dan Permukiman Perrumahan Dan Kawasan permukiman

 File PDF skripsi_201722038.pdf


 
Next Prev