KAJIAN SOSIOLOGI TENTANG ALOKASI WAKTU BELAJAR DAN AKTIVITAS PEMULUNG ANAK USIA SEKOLAH DI DUSUN AMA ORY NEGERI PASSO KECAMATAN BAGUALA KOTA AMBON
YULIAN TUASELA 201624038
Pembimbing I Dosen FISIP
Pembimbing II Drs. ABD. RAHMAN MALAWAT M.Si
Penguji I Dr. PIETER JACOB PELUPESSY M.Si
Penguji II Drs. SULAIMAN ANGKOTASAN M.Si
Abstrak
Yulian Tuasela: Kajian Sosiologi Tentang Alokasi Waktu Belajar Dan Aktivitas Pemulung Anak Usia Sekolah Di Dusun Ama Ory Negeri Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon. Pembimbing I : T. Soumokil & Pembimbing II : A. R. Malawat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan bagaimana alokasi waktu dari anak usia sekolah untuk belajar dan melaksanakan aktivitas sebagai pemulung. Penelitian ini dilaksanakan di Dusun Ama Ory Negeri Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon. Pengambilan data primer dilakukan melalui wawancara mendalam terhadap sejumlah informan yang dianggap terlibat secara langsung maupun tidak langsung dengan aktivitas anak-anak pemulung di Dusun Ama Ory Negeri Passo Kecamatan Baguala Kota Ambon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas anak-anak pemulung di Tempat Pembuangan Air (TPA) bukan disebabkan oleh adanya paksaan atau dorongan dari orangtua dalam keluarga. Aktivitas anak-anak pemulung di TPA merupakan murni kehendak atau keinginan mereka sendiri karena dengan beraktivitas di TPA ada banyak sampah yang sebenarnya dapat dipilih dan kemudian di jual untuk menghasilkan uang. Uang telah menjadi daya Tarik tersendiri bagi anak-anak pemulung untuk selalu beraktivitas di TPA. Dengan uang yang mereka terima kemudian sebagian diberikan kepada orangtua untuk memenuhi kebutuhan makan sehari-hari dalam keluarga dan sebagian lagi digunakan sendiri. Namun waktu yang dimiliki anak-anak pemulung bukan hanya dihabiskan di TPA tetapi mereka juga memiliki waktu untuk bermain, bekerja dan belajar di rumah. Aktivitas belajar di rumah biasanya dilakukan oleh anak-anak pemulung yang masih sekolah. Waktu belajar biasanya dilakukan pada saat malam hari dimana mereka telah selesai bermain, atau bekerja di TPA. Dalam aktivitas sehari-hari, anak-anak pemulung dapat membagi waktunya untuk beraktivitas di TPA dan untuk beraktivitas di rumah tanpa harus meniggalkan waktu belajar.
Kata Kunci : Anak, Pemulung, Uang, dan Belaja
Abstract
Yulian Tuasela : Sociological Study of The Allocation of Study Time and Activities of School-Aged Children In Ama Ory Negeri Passo District Baguala Ambon City. Guide I : T. Soumokil & Guide II : A. R. Malawat. This study is a qualitative descriptive study that aims to find out and explain how the allocation of time from school-age children to learn and carry out activities as scavengers. This research was conducted in Ama Ory Negeri Passo Village Baguala District of Ambon City. The collection of primary data was conducted through in-depth interviews of a number of informants who were considered to be directly or indirectly involved with the activities of scavenger children in Ama Ory Negeri Passo Village, Baguala District of Ambon City. The results showed that the activities of scavenger children in landfills were not caused by coercion or encouragement from parents in the family. The activities of scavenger children in landfill are purely their own will or desire because by doing activities in landfill there is a lot of garbage that can actually be selected and then sold to make money. Money has become a special attraction for scavenger children to always be active in landfill. With the money they receive then some are given to parents to meet the daily needs of the family and some are used alone. Yet the time that scavengers' children have is not only spent in landfill but they also have time to play, work and study at home. Home study activities are usually done by scavenger children who are still in school. Study time is usually done at night where they have finished playing, or work in landfill. In daily activities, scavenger children can divide their time to move in landfill and to move at home without having to leave study time.
Keywords: Children, scavengers, money and study
Daftar Pustaka
Basrowi, 2005, “Pengantar Sosiologi”, Penerbit Ghalia Indonesia, Ciawi Bogor.
Hartini G Kartasapoetra. 1992. Kamus Sosiologi dan Kependudukan, Bumi Aksara, Jakarta
Iskandar, 2009, metode penelitian kualitatif, gaung persada, Jakarta.
Johnson Doyle Paul, “Teori Sosiologi Klasik dan Modern”, Diterjemahkan oleh Robert M. Z. Lawang (1988) PT. Gramedia, Jakarta.
Kudubun. I, 2018, “Tanah Pembuangan menjadi Tanah Berkat Tuhan: Berteologi Kerja dari Perspektif Pemulung”, Thesis.
M. Nasir Djamil. 2013. Anak Bukan Untuk Dihukum, Sinar Grafika. Jakarta.
Miles Mathew dan Huberman A Michael, 1992, analisis data kualitatif: buku sumber tentang metode-metode baru, UI press, Jakarta.
Moleong Lexy, 2005. Metode penelitian kualitatif. PT Remaja Rosdakarya, Bandung.
Ritzer George, 2012, “Teori Sosiologi, Dari Sosiologi Klasik Sampai Perkembangan Terakhir Postmodern”, Pustaka Pelajar, Yogyakarta.
Subagio, 2004. Metode penelitian dalam Teori Dan Praktek, Rineka Cipta, Jakarta.
Usman Sunyoto, 2008, “Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat”, Pustaka Pelajar, Yogyakarta.
https://neliti.com/publication/69241/eksploitasi pekerja anak pemulung
https://www.google.com/search?client=firefox-bd&q=JURNAL+alokasi+belajar+dan+aktivitas+pemulung.
https://jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/JURNAL-LinggaSudiro-080569201012-SOSIOLOGI
https://repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49873/2/IkhwanYasin P_1113015000065.pd
repository.usu.ac.id/bitstream/handle/123456789/4906/13090152.pdf?secuence=1&isAllowed=yrepository.uinalauddin.ac.id/1362/1/HASANUDDIN.pdfetheses.iainkediri.ac.id/691/3/933700214-bab2.pdf
https://www.google.com/search?dient=firefox-bd&q=kerangka+pikir+menurut+uma
repository.radenintan.ac.id/1355/3/BAB_II.pdf
repo.iain-tulungagung.ac.id/4542/3/BAB II.pdf
File PDF skripsi_201624038.pdf
Next
Prev