Sistem Informasi Skripsi (SIS) :: FISIP

STRATEGI PEMERINTAH KOTA AMBON DALAM MERELOKASI PEDAGANG PASAR TRADISIONAL (STUDI KASUS PADA PEDAGANG PASAR MARDIKA KOTA AMBON)

INAYAH RAHMANIYAH LA THO 201723003

Pembimbing I Dr. Drs. JUSUF MADUBUN M.Si
Pembimbing II JOANA J. TUHUMURY S.Sos, M.Si
Penguji I ATIKAH KHAIRUNNISA MA
Penguji II Dosen FISIP

 Abstrak

Inayah Rahmaniyah La Tho: Strategi Pemerintah Kota Ambon Dalam Merelokasi Pedagang Pasar Tradisional (Studi Kasus Pada Pedagang Pasar Mardika Kota Ambon). Pembimbing I: Dr. Jusuf Madubun, M.Si, dan pembimbing II: Joana. J.Tuhumury, S.Sos., M.Si. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui strategi pemerintah kota Ambon dalam merelokasi pedagang pasar tradisional di pasar Mardika kota Ambon Penelitian ini dilaksanakan di pasar Mardika kota Ambon, Maluku. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan pengumpulan dokumen yang menggunakan informan sebagai sumber informasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi pemerintah dalam merelokasi pedagang pasar tradisional sudah dijalankan dengan cukup baik. sosialisasi yang dilakukan berulang-ulang agar para pedagang dapat memahami alur relokasi, mengetahui tempat mereka akan direlokasi, serta mengetahui fasilitas apa saja yang disediakan oleh pemerintah bagi pedagang yang yang bersedia direlokasi. Meski dalam proses sosialisasi tersebut pemerintah mendapatkan kendala dari para pedagang yang enggan dipindahkan dikarenakan lokasi relokasi yang dianggap tidak strategis. Tetapi pemerintah kota dapat mengatasi masalah tersebut dengan menyediakan tempat relokasi yang lebih strategis bagi para pedagang. Kata kunci : Strategi, Relokasi, Pedagang

 Abstract

Inayah Rahmaniyah La Tho: The Strategy of Government Ambon City in Relocating Traditional Market Traders (Case Study on Mardika Market Traders in Ambon City). Supervisor by : Jusuf Madubun and Joana .J. Tuhumury. This research is a qualitative research that aims to determine the strategy of the Ambon city government in relocating traditional market traders in the Mardika market, Ambon City. This research was conducted in the Mardika market, Ambon city, Maluku. This research data collection uses interview, observation, and document collection techniques that use informants as sources of information.  The results show that the government's strategy in relocating traditional market traders has been carried out well. The government also conducts repeated socialization so that traders can understand the relocation flow, know where they will be relocated, and know what facilities are provided by the government for traders who are willing to be relocated. Although in the socialization process, the government encountered obstacles from traders who were difficult to move due to the relocation location which was considered not strategic for the traders. However, the Ambon City government was able to overcome this problem by providing more strategic relocation sites for traders.  Keywords: Strategy, Relocation, Traders

 Daftar Pustaka

A.A Mangkunegara. 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, Bandung : PT Remaja Kosda Karya 

Agus Sabardi. 2001.Manajemen Pengantar Edisi Revisi, UPP AMP YKPN, Yogyakarta, hal 55 

Burhan Bungin, 2006. Sosiologi Komunikasi. Kencana Prenada Media Group. Jakarta 

Fred R David. 2006. Manajemen Strategi edisi ke-10. Salemba Empat : Jakarta 

Labolo Muhadam. 2011. Memahami ILmu Pemerintahan, Suatu Kajian, Teori, Konsep, dan Pengembangannya. Rajawali Press. Jakarta 

Lindgren, Mats dan Hans Bandhold. 2003 Scenario Planning The Link Beetwen Future And Strategy. Palgrave MacMillan. New York 

Malayu Hasibuan. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Revisi, Bumi Aksara. Jakarta 

Mudjarat kuncoro. 2018.Perencanaan Pembangunan Teori Dan Aplikasi. Jakarta : PT Gramedia 

Sadino Sukirno. 2012. Pengantar Bisnis, LPFEUI : Jakarta 

Sukristono. 1992. Perencanaan Strategi Bank. Ghalia Indonesia: Jakarta 

Sumadi Dilla. 2007. Komunikasi Pembangunan. Simbiosa Rekatama Media : Jakarta 

Suryono, Agus. 2010 Dimensi-Dimensi Prima Teori Pembangunan. UB Press. Malang 

Tarigan, Robinson. 2012. Perencanaan Pembangunan Wilayah. Bumi Aksara. Jakarta 

Tjokroamdjojo, Bintoro. 1994. Perencanaan Pembangunan. PT Inti Ida Ayu Press. Jakarta 

Tripomo, Tedjo dan Udan, 2005. Manajemen Strategi. Rekayasa Sains : Bandung 

Zulkarimen Nasution, 2004. Komunikasi Pembangunan; Pengenalan Teori dan Penerapannya. PT Raja Grafindo Persada. Jakarta

Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Nomor: 70/MDAG/PER/12/2013 Tentang Pedoman Penataan dan Pembinaan Pasar Tradisional, Pusat Perbelanjaan, Dan Took Modern 

Undang-Undang Dasar Negara Republic Indonesia Tahun 1945 

Gambaran Umum Kota Ambon Dan Kecamtan Sirimau oleh BPS https://ambonkota.bps.go.id/publication/2021/02/26/fd47e8f47bcfc43b4298dbf0/
kota-ambon-dalam-angka-2021.html (diakses pada 15 Desember 2021) 

 File PDF skripsi_201723003.pdf


 
Next Prev